APPLE PUNCH
Kali ini saya akan berbagi resep Dessert lagi ,yaw cekidot.
Porsi untuk 1-5 Orang ini dia bahan dan cara membuatnya
Bahan:
-250 gr apel, kupas potong bentuk dadu (sekitar 3 apel bebas mau apel jenis apa saja)
-500 ml air
-2 sdm air jeruk nipis
-800 ml sari apel
-350 ml sari jeruk
-4 sdm gulam palem(Bisa juga gula jawa cukup setengah saja)
-2 bh cengkih bubuk
-1/4 sdt kayu manis bubuk
Cara Membuat:
- Rendam potongan apel ke dalam campuran air dan air jeruk nipis. Sisihkan (cukup sekitar 3 menit saja)
- Campur sari apel beserta sisa bahan lainnya , aduk sampai gula larut
- Masukkan apel kedalam gelas, beri campuran sari buah , sajikan segera.
Selamat mencoba ,Let's Cooking.